JYJ Kim Junsu, yang kembali ke kancah musik sebagai
penyanyi solo, dipenuhi dengan rasa percaya diri. Ia berdiri di hadapan
media, berbicara tentang mimpinya untuk dapat menyanyikan musik yang
berbeda dengan yang lainnya sebagai penyanyi dengan pengalaman 8 tahun,
dan ia sangat berani.
Album solo perdananya ‘Tarantallegra’, yang
dirilis pada 15 Mei, terdiri dari 12 lagu yang dipenuhi dengan musik
yang ia geluti selama 8 tahun.
Kim Junsu bertemu rekan media pada 16 Mei sebelum promosi resminya
dan mengatakan, “Aku merasa tertekan untuk bisa berdiri di posisi
yang benar karena aku akan merilis album solo di luar JYJ. Dulu aku
menyesuaikan diriku dengan musik dan konsep yang sudah dikembangkan.
Tapi kali ini aku harus melakukan semuanya sendiri dari awal.”
"80% lagu dalam album ini aku buat sendiri. Aku merasakan
tekanan, namun aku mencoba untuk lebih memasukkan gaya dan genre yang
selalu aku inginkan saat bernyanyi solo. Aku percaya itulah yang
membedakan album ini dengan album sebelumnya, dan itu juga yang menjadi
poin utama dari album ini. Aku mengharapkan ketertarikan kalian akan hal
ini.” tutur Junsu.
Di album ini Junsu menunjukkan kepiawaiannya sebagai seorang musisi
dari pengalamannya berkarir selama 8 tahun di dunia musik. Ia
menambahkan, “Aku merasakan tekanan, namun aku sedih melihat
keberagaman musik yang ada. Aku ingin membuat orang mendengarkan sesuatu
yang berbeda.”
Album ini menerima penilaian yang benar-benar ‘berbeda’ dengan musik
yang biasa Junsu tunjukkan dan yang diperkirakan publik.
Kim Junsu mengatakan bahwa ia puas dengan penilaian tersebut, “Aku
gembira ketika fans dan publik berbicara tentang apa yang sebenarnya
menjadi tujuanku. Banyak orang mengatakan bahwa aku sangat berbeda
karena aku telah menjadi penyanyi selama 8 tahun, dan aku sangat
bahagia. Aku percaya bahwa aku telah meraih sukses jika aku berhasil
membentuk citra seperti itu. Semua kekhawatiranku hilang dengan
penilaian tersebut.”
Bagaimanapun Junsu merasa terbebani dengan fakta bahwa ia merilis
album solo di luar JYJ, dan ia tak bisa tampil di acara musik seperti
penyanyi lainnya. Seolah mengetahui hal itu akan terjadi, ia terus
menekankan bahwa ia menginvestasikan banyak untuk video klip lagu
pertama dan album itu sendiri.
“Ini merupakan album solo perdanaku dalam 8 tahun. Aku merasa
bangga bahwa aku bisa merilis album setelah belajar banyak dari hal-hal
yang berbeda. Aku tidak tahu kapan aku akan merilis album keduaku,
tetapi aku ingin terus membuat musik yang berbeda dan dalam warnaku
sendiri.”
Kim Junsu akan menggelar konser eksklusif, bukan sebagai JYJ tetapi
sebagai dirinya sendiri mulai 19-20 Mei di Seoul dan kemudian
dilanjutkan dengan tur keliling Asia.
Source: C-JeS Entertainment
Credit: enewsworld +
koreanindo.net
Tidak ada komentar:
Posting Komentar